Cara Hapus File Besar di WhatsApp untuk Kosongkan Penyimpanan Ponsel


WhatsApp merupakan aplikasi untuk bertukar pesan instan yang mendukung berkas multimedia dan dokumen. WhatsApp cukup popular dan banyak digunakan oleh berbagai kalangan saat ini.

Untuk menyimpan berkas, WhatsApp mengandalkan penyimpanan internal atau eksternal pada ponsel pintar.

Semakin banyak berkas yang tersimpan, akan semakin mengurangi ketersediaan kapasitas penyimpanan yang akan berpengaruh pada kemampuan ponsel dalam menyimpan aplikasi maupun berkas tambahan di kemudian waktu.

Solusi untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan menghapus berkas-berkas WhatsApp terutama yang berukuran besar dan tidak lagi digunakan seperti berkas video.

Berikut adalah cara menghapus berkas besar di WhatsApp:

1. Buka aplikasi WhatsApp di ponsel.

2. Tap ikon  di sudut kanan atas, kemudian pilih Setelan.


3. Pilih Penyimpanan dan Data.


4. Pilih Kelola penyimpanan.


5. Akan tampil beberapa berkas berukuran besar yang lebih dari 5 MB, hapus beberapa yang tidak diperlukan.


Demikian cara menghapus berkas besar di WhatsApp. Kamu juga bisa melakukan cara lain seperti menghapus berkas media melalui menu Galeri untuk mengosongkan penyimpanan ponsel.


Tidak ada komentar:

Bagi kami, komentar dari kamu sangatlah berharga.

Diberdayakan oleh Blogger.